Jika melihat potensi usaha di Indonesia, tidak heran jika banyak sekali produk penunjang dengan teknologi terbaik. Sebut saja pada dunia kuliner seperti F&B dan restaurant serta minuman. Teknologi mesin pembuat es batu kerap jadi solusi penunjang bisnis pintar. Namun seperti apa peluang bisnis dari penjualan es batu dan penggunaan mesinnya?
Kehadiran Mesin Es
Jika dilihat dari dua sisi, kehadiran teknologi untuk membuat es batu akan menghasilkan potensi bisnis yang menarik. Satu peluang usaha untuk berjualan es dan juga peluang peningkatan usaha untuk bisnis F&B. Hal ini tak terlepas dari keunggulan penggunaan mesin es dan cara penggunaan mesin yang cukup mudah.
Mesin yang mulai banyak dilirik adalah mesin es tabung, yang mana memiliki prinsip kerja layaknya freezer namun menggunakan metode air mengalir dan pipa. Pada dasarnya, air yang mengalir melalui pipa akan didinginkan hingga membentuk es batu yang menempel pada dinding pipa tersebut. Bentuk es dengan lubang di tengah itulah yang membuatnya dikenal dengan es tabung.
Prosesnya pun cukup cepat, yakni hanya memakan beberapa menit saja. Hasil es tabung ini pun sangat mudah digunakan, terutama untuk bisnis F&B karena ukuran dan bentuk es yang cenderung kecil. Menariknya, mesin pembuat es batu ini pun memiliki berbagai setting untuk menyesuaikan ketebalan dan produksi yang diinginkan.
Keunggulan Penggunaan Mesin Es
Jumlah produksi dari mesin es ini cukup besar. Bergantung dengan kapasitasnya, jumlahnya dapat mencapai 20 kg per harinya. Dengan demikian, akan sangat membantu memangkas biaya operasional atau pembelian es. Tak hanya soal biaya, namun juga dengan kapasitas simpan dan penggunaannya yang cenderung memiliki kapasitas lebih besar dari kulkas pada umumnya.
Tak hanya itu, mesin ini bisa dikatakan sangat mudah digunakan dan difungsikan untuk berbagai lokasi dan kebutuhan. Peminat usaha jual es dapat menggunakan peluang untuk menjual produk yang lebih higienis, cepat, dan juga berstandar. Pemilik usaha resto hingga kuliner dengan skala kecil hingga besar pun dapat diuntungkan dengan kemudahan ketersediaan es.
Peluang Usaha Penjualan Dan Produksi Es Batu
Berbagai lokasi jual mesin menekankan bahwa produk mesin ini membuka peluang usaha jualan dan produksi es batu yang cukup menggiurkan. Anda dapat memproduksi es berskala besar, yang kemudian dikemas dengan ukuran tertentu atau per kilo untuk dijual pada vendor atau stand kuliner es serta warung dan resto.
Hal ini setara dengan mulai banyaknya perkembangan usaha kuliner di Indonesia. Anda dapat menyebarkan dan menjual es batu pada usaha usaha warung kecil, usaha rumahan, kafe, hingga toko kecil. Kuncinya adalah menyasar usaha yang masih belum memiliki modal untuk membeli mesin es batu. Sehingga meningkat peluang anda berbisnis menjual es dengan harga yang menarik.
Untuk sisi pemilik usaha sendiri, peluang bisnis dari mesin pembuat es batu pun cukup menarik. Apalagi untuk usaha yang dengan skala besar untuk produksi minuman dingin seperti bubble drink, es kopi, bobba, dan lain sebagainya. Kemampuan membuat es dengan skala dan kapasitas sesuai kebutuhan dapat menekan biaya operasional.
Kehadiran mesin es sendiri bisa menjadi sebuah gambaran peluang bisnis yang begitu menarik. Penjualan es tube dan es instan pun semakin dicari dengan meningkatnya bisnis F&B, restoran, hingga minuman. Namun, mesin ini pun bisa menjadi solusi pintar bagi pemilik usaha kuliner. Terutama yang memiliki nilai produksi tinggi, sehingga mampu menekan biaya operasional.